Senin, 25 November 2013
Setiap tanggal 1 Desember
diperingati Hari AIDS Sedunia. Tema yang digunakan pun sangat bagus, salah
satunya ialah Getting to Zero. Tema tersebut pernah digunakan untuk
memperingati Hari AIDS Sedunia dengan harapan tidak ada lagi infeksi maupun
kasus baru HIV-AIDS. Namun, seks bebas yang masih merajalela kini menimbulkan
akibatnya, yakni salah satunya yang berdampak pada HIV-AIDS.
Metrotvnews.com,
Jakarta: Alih-alih menurun, jumlah infeksi baru HIV/AIDS di
Indonesia justru menembus angka ribuan dalam kurun waktu kurang dari enam
bulan. Kementerian Kesehatan mencatat pada semester pertama 2013 dari Januari
hingga Juni terdapat 1.996 penderita yang baru terinfeksi HIV/AIDS pada
kelompok usia 15-24 tahun.
Jumlah tersebut sudah lebih dari separuh infeksi baru HIV/AIDS usia 15-24 tahun
yang tercatat di Kemenkes pada 2012 yakni 3.661 kasus. Pendataan yang sama
turut menyebutkan 77 persen penyebab penularan HIV/AIDS yakni kasus hubungan
seks tidak aman pada heteroseksual dan sisanya melalui jarum suntik dan
hubungan sesama jenis.
Koordinator Pelaporan Komisi Penanggulangan AIDS Nasional (KPAN) Djadjat
Sudrajat mengatakan jumlah tersebut hanya yang tercatat atau diketahui.
Penderita yang tidak terdeteksi diperkirakan masih lebih banyak lagi.
"Tidak bisa kita pungkiri HIV dan AIDS merupakan penyakit yang
penularannya, terutama melalui hubungan seksual. Tabunya permasalahan seksual
di Indonesia menyebabkan minim bahkan ketiadaan pendidikan seksual bagi
anak-anak menyebabkan penularan baru HIV/AIDS tinggi di kelompok usia 15-24
tahun sesuai catatan Kemenkes," papar Djadjat dalam media briefing di Kawasan Senayan
Jakarta, Senin (25/11).
Senada dengan pernyataan Djadjat, Humas Persatuan Anggota Muda Obsteri
Ginekologi (PAOGI) Ulul Albab dalam kesempatan yang sama menyatakan paparan
praktik seks bebas di kalangan anak-anak, terutama di kota besar, belakangan
cenderung semakin meningkat. Berbagai sebab yang melatarbelakanginya seperti
kurangnya perhatian orangtua. Namun yang paling utama kurangnya pengetahuan
terhadap dampak kesehatan ekses dari seks bebas.
Penulis:
Soraya Bunga Larasati, sumber: http://www.metrotvnews.com/metronews/read/2013/11/25/3/196856/Seks-Bebas-Roketkan-Penderita-HIVAIDS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar